Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

3 Rekomendasi Buku Untuk Menunggu Berbuka Puasa

Enaknya ngabuburit kemana ya?

 Beli makanan takjil apa ya?

Menunggu waktu berbuka puasa memang sering dihabiskan dengan hal-hal lain agar puasa tidak terasa. Setiap orang mempunyai cara masing-masing untuk menghabiskan waktu menunggu adzan maghrib.

Ada yang pergi ke tempat-tempat wisata terdekat rumah, ada yang digunakan untuk mencari makanan berbuka, ada yang dihabiskan dengan menonton drama atau acara-acara Ramadan di televisi. Kalian ngapain saat menjelang berbuka?

Agar waktu ngabuburit lebih bervariasi dengan hari-hari yang lain, atau agar lebih low budget kalian bisa ganti ngabuburit keluar rumah dengan ngabuburead.

 

Nah, ada 3 buku yang bisa kalian baca saat ngabuburead di rumah. Diantaranya adalah :

1.  Novel Suluh Rindu

Gambar : Dokumentasi sendiri

 Novel ini adalah karangan penulis  terkenal, yaitu Habiburrahman El-Shirazy. Novel dwilogi yang syarat sekali akan arti kehidupan. Jika kalian sering membaca novel-novel beliau, mungkin setting ceritanya tidak jauh berbeda dengan novel lainnya.

 Novel 365 halaman ini menceritakan seorang Ainur Ridho yang mencari ilmu di pulau jawa sampai mendirikan sebuah pesantren di Way Meranti Lampung. Alurnya yang cukup menguras emosi karena usaha-usahanya untuk menolong keluarganya dan membesarkan pesantrennya sungguh tidak mudah. Jadi, jangan lewatkan cerita serunya dengan membaca novelnya.


2.  Jangan Takut Bicara Masa Depan

Gambar : Dokumentasi sendiri
    Apakah kalian ingin buku motivasi?

Ini bisa menjadi rujukan referensi para perempuan maupun laki-laki. Meskipun buku ini aslinya untuk dibaca para perempuan agar tercerahkan dengan kebimbangan-kebimbangan saat menentukan pilihan hidup.

Buku ini dibagi menjadi 3 bagian, pertama adalah My Future Identity, kedua my future dream dan ketiga my future marriage. Jadi diawali dengan mengetahui identitas diri, kemudian mimpi masa depan dan pengetahuan tentang pernikahan. Yulrachma ingin membagi pengalaman demi pengalamannya saat masih kuliah sampai saat ini menikah, agar hidup para perempuan lebih terarah.

Penasaran ingin membacanyakan?


3.  Trias Muslimatika

Gambar : Dokumentasi Sendiri

 Apakah kalian kenal dr. Davrina Rianda?

 Seorang dokter sekaligus penulis buku. Trias muslimatika ini adalah buku keduanya yang menceritakan pengalaman demi pengalamannya saat menjalani masa transisi menjadi istri, ibu, dan muslimah berdaya.

 Buku dengan ketebalan 320 halaman ini menyuguhkan bahasa yang ringan sehingga sangat enak dan mudah untuk dinikmati saat menunggu adzan maghrib. Buku ini diterbitkan tahun 2019, meskipun sudah lama akan tetapi tetap berhubungan dengan kehidupan para ibu muda sehingga bisa menjadi referensi yang bermanfaat.

Jadi mau baca yang mana?

Mau baca semua?

Ketiganya mempunyai pelajaran masing-masing yang pastinya bermanfaat untuk kehidupan kita. Dengan memanfaatkan waktu saat menjelang berbuka dengan membaca buku, kita bisa berhemat untuk tidak membeli makanan atau barang yang tidak perlu saat ngabuburit keluar rumah. 

Setidaknya 15 menit setiap hari itu sangat berharga untuk menambah asupan otak kita agar banyak bertambah ilmu yang bermanfaat. Yuk, kita baca!

"Bagi saya, membaca dan menulis itu bukan hobi, tapi kebutuhan." (Helvy Tiana Rosa).

Posting Komentar untuk "3 Rekomendasi Buku Untuk Menunggu Berbuka Puasa"