Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

🌾Menyamaratakan Peran 🌾 .


Sejak Penilaian Akhir Semester (PAS) berakhir, itu menjadi satu pintu pertama terbuka menuju kebebasan waktu selain belajar untuk anak-anak. Sepekan setelahnya adalah masa santai menurutku, dimana anak-anak tinggal menunggu pengumuman mengulang penilaian atau remedi untuk mata pelajaran tertentu. Tentu ini menyenangkan bagi mereka yang terbebas dari tagihan ini. .


.
Sepekan hampir usai, pintu semakin terbuka untuk libur. Hari yang ditunggu-tunggu oleh anak-anak semakin mendekat. Di Hari terakhir efektif masuk, kegiatan anak-anak hanya sebentar di Sekolah, Sholat Dhuha berjamaah, Muraja'ah Ayat Kursi dilanjut dengan bersih-bersih lingkungan sekolah. Wakti itu, saya berkesempatan membagi pos-pos yang dibersihkan oleh anak-anak. Anak-anak kelas 9 tidak berkegiatan yang sama, mereka ada Try Out untuk persiapan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di tahun 2020 mendatang. Jadi, saya harus membagi anak-anak ke seluruh kelas agar bersih untuk kegiatan esok hari dan menjelang liburan. .
.
Sekolah kami ada 4 tingkat, tingkat pertama kantor guru dan administrasi, Tingkat dua karena kebetulan kelas anak kelas IX, saya meminta anak kelas VIII putri tanpa membagi siapa yang di kelas A atau B. Tanpa perintah mereka membagi sendiri siapa yang di kelas A dan B. Tersapu bersih dan kursi sudah diatas meja. Tingkat tiga saya khususkan untuk mereka yang laki-laki, sengaja tidak saya campur laki-laki dan perempuan membersihkan satu tempat. Saya takut anak laki-laki membebankan atau menyerahkan kepada anak perempuan untuk membersihkan. .
.
Ketika saya berkeliling, anak perempuan memang lebih bisa dipercaya masalah bersih-bersih tanpa harus bilang A, B, atau C. Ternyata anak laki-laki juga mau bekerjasama dengan temannya untuk bergantian menyapu dan mengepel kelasnya tanpa ada perempuan. Anak-anak yang biasanya tidak pernah mau piket kelas pun mau bergantian menyapu dan mengepel, entah karena iming-iming pulang cepat atau tulus bekerja. Tapi ini menjadi penting ketika mengenalkan penyamaan peran antara laki-laki dan perempuan tanpa harus membebankan salah satu pihak.
Lamongan, 27 Desember 2019

Posting Komentar untuk "🌾Menyamaratakan Peran 🌾 ."